Selasa, 26 November 2019

Makan secara adat





Acara festifal budaya yang didalamnya dilengkapi dengan acara makan secara adat, juga di meriahkan oleh berbagai kegiatan lain untuk menambah semarak acara tersebut.

Acara makan secara adat itu sendiri merupakan budaya masyarakat Kabupaten Timor Tengah Selatan yang secara turun temurun dan merupakan warisan budaya lokal.

Dalam acara tersebut, biasanya di lakukan pada saat panen raya atau acara hajatan lain.

Acara makan secara adat itu hampir tidak di jumpai lagi di masyarakat Kabupaten Timor Tengah Selatan karena pengaruh budaya luar sehingga masyarakat lebih memilih budaya luar.

Hal inilah yg menjadi inspirasi tersendiri bagi Pdt. Sepri Adonis, S. Th untuk mencoba menerapkan kembali apa yang hampir hilang, melalui kegiatan festifal budaya dalam kegiatan gerejawi, agar masyarakat mampu mengingat kembali budayanya sendiri.

Kiranya momen ini menjadi inspirasi tersendiri bagi masyarakat di daerah lain untuk terus memupuk dan mengembangkan budaya yang hampir punah ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Humor Yang Paling Lucu Sedunia